Aspek-Aspek Tanggapan Terhadap Isi Berita Dilengkapi Contoh Tanggapan 2019

ilmubindo.com_ Kali ini admin akan membagikan aspek-aspek tanggapan terhadap isi berita dalam pembelajaran bahasa Indonesia. Semoga aspek-aspek yang admin bagikan ini dapat membantu anak didik dalam mencari referensi aspek-aspek terbaru dalam teks berita. Dan harapan aspek-aspek yang admin  bagikan ini dapat memberikan dampak positif yang baik bagi perkembangan anak didik di sekolah khususnya materi teks berita. Semoga bermanfaat dan terima kasih.

Aspek-Aspek Tanggapan Terhadap  Isi Berita Dilengkapi Contoh Tanggapan 2019
www.ilmubindo.com

Tanggapan merupakan sambutan terhadap suatu ucapan atau pernyataan. Tanggapan terhadap isi berita dapat berupa kritik, saran, sanggahan, dukungan, atau komentar. Suatu tanggapan sebaiknya disertai fakta atau contoh-contoh dan alasan logis. Aspek-aspek tanggapan terhadap berita sebagai berikut.

1. Isi berita, terdiri atas kebenaran dan kelengkapan isi berita
2. Bahasa berita, terdiri atas penggunaan kalimat dan pilihan kata

Perhatikan contoh tanggapan terhadap berita berikut ini!
1. Saya setuju dengan pendapat yang disampaikan oleh Bapak Wali kota tentang kegiatan gotong royong harus tetap kita jaga dan lestarikan bersama.
2. Isi berita yang saya lihat di televisi sangat jelas, Bahkan lebih lengkap dari berita yang saya baca di surat kabar.
3. Bahasa yang digunakan pembawa berita dalam menyampaikan peristiwa tentang kerusuhan di Papua kurang jelas sehingga pendengar kurang memahami apa yang disampaikan.
4. Bahasa yang digunakan dalam menulis berita kurang efektif, karena banyak menggunakan bahasa yang kurang padu dan berbelit-belit.
5. Kalau disampaikan dengan bahasa yang sederhana, saya kira informasi yang disampaikan akan mudah diikuti oleh setiap kalangan.
6. Berita itu disampaikan dengan bahasa yang tinggi, sehingga hanya dipahami oleh kalangan intelektual saja.
7. Informasi yang disampaikan dalam berita itu berbelit-belit, terdapat pengulangan kata-kata sehingga membuat pembaca bingung.
8. Isi pemberitaan sudah sering diberitakan pada media lain. Jadi, tidak ada informasi baru dan layak saya simak lagi
9. Saya rasa berita yang disampaikan tidak pantas dibaca dan dilihat anak-anak karena mengandung kata-kata dan gambar vulgar
10. Berita itu hanya menginformasikan peristiwa-peristiwa negatif dan kekerasan.

Contoh Teks Berita:

Kompas.com_ Sebanyak 15 perahu nelayan di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, hangus terbakar.

Kebakaran diduga akibat arus pendek listrik ruang mesin di salah satu kapal dan api merambet ke kapal-kapal lainnya.

Kapolres Indramayu AKBP Yoris My Marzuki di Indramayu mengatakan, kebakaran perahu nelayan itu terjadi pada Jumat (21/6/2019) malam sekitar jam 23.30 WIB sampai Sabtu jam 04.00 WIB.

Kebakaran perahu tersebut terjadi di tempat penyandaran kapal ikan Desa Eretan Wetan dan Desa Eretan Kulon, Kecematan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.

Menunut dia, api diduga akibat arus pendek listrik di ruang mesin kapal cumi. "Subur", sehingga membakar perahu dan merembet ke lainnya yang berdampingan.

"Namun, faktor cuaca keadaan arah angin yang datang dari Timur sehingga api jatuh ke barat mengenai perahu yang berjejer sepanjang tanggul kali," ujarnya, Sabtu.

Yoris mengatakan, petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran berupaya menjinakkan api dengan mengerahkan empat unit mobil pemadam.

"Ada empat unit mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan untuk memadamkan api," katanya.

Demikianlah yang dapat admin bagikan tentang aspek-aspek tanggapan terhadap isi berita. Semoga apa yang admin bagikan ini dapat membantu anak didik dalam mencari referensi aspek isi berita. Semoga bermanfaat dan semoga bermanfaat. Terima kasih.