Kumpulan 50+ Contoh Soal Teks Drama, Teks Ulasan, dan Teks Persuasif

ilmubindo.com | Pada kesempatan kali ini admin akan membagikan kumpulan contoh soal teks drama, teks ulasan, dan teks persuasif dilengkapi dengan kunci jawaban. Semoga apa yang admin bagikan kali ini dapat membantu anak didik dalam mencari referensi tentang contoh soal teks drama, teks ulasan, dan teks persuasif dilengkapi dengan kunci jawaban. Dan harapannya, apa yang admin bagikan kali ini dapat memberikan dampak baik bagi perkembangan dan kemajuan belajar anak didik dalam memahami dan mengerjakan soal-soal seputar teks drama, teks ulasan, dan teks persuasif yang diujikan oleh Bapak dan Ibu Guru di sekolah.

Kumpulan 50+ Contoh Soal Teks Drama, Teks Ulasan, dan Teks Persuasif

Contoh Soal Teks Drama 

1. Drama berasal dari bahasa ....
A. Sansekerta
B. Yunani
C. Inggris
D. Melayu

2. Berikut ini adalah contoh drama tutur yang tepat adalah ....
A. komedi bangsawan
B. wayang kulit
C. randai
D. kentrung

3. Perhatikan kutipan drama berikut!
copet... copet... (Terdengar suara teriakan)
Polisi : He... berhenti! Door (terdengar suara letusan)
Pencopet : Ampun Pak.
Penumpang : Periksa kantongnya. Hajar saja.
Pencopet : Ampun pak, saya mencopet karena anak saya sakit dan butuh biaya.
Polisi : Sekarang ikut saya ke kantor polisi.
Konflik dalam kutipan drama tersebut adalah ....
A. seorang pencopet yang dibawa ke pos polisi
B. seorang pencopet yang tertembak polisi
C. seorang pencopet karena anaknya sakit
D. seorang pencopet diperiksa polisi

4. Agung memerankan seorang tokoh dalam sebuah drama di sekolahnya. Ia membawa cangkul dan memakai caping. Jenis peranan tokoh yang yang dibawakan Agung adalah ....
A. pedagang
B. pembantu
C. petani
D. nelayalan

5. Watak atau karakter tokoh dalam drama dapat ditampilkan melalui beberapa hal berikut, kecuali ....
A. ekspresi
B. dialog
C. bloking
D. gerak

6. Kalimat dalam teks drama yang ditulis dalam kurung, tidak didialogkan, melainkan diaktingkan disebut ....
A. kramagung
B. monolog
C. wawancara
D. prolog

7. Pesan yang ingin disampaikan penulis kepada para penonton disebut ....
A. tokoh
B. amanat
C. isi drama
D. dialog

8. Naskah drama disusun dalam bentuk ....
A. monolog
B. epilog
C. prolog
D. dialog

9. Perhatikan penggalan drama berikut!
Puput : Sudah malam lo Put, kita harus segera pulang.
Putri : Sudahlah Pup, tenang saja toh ini baru jam sembilan lebih sedikit. Jalan masih ramai.
Puput : Ih, sudah malam begini kok tenang. Kan kita perempuan, masak pulang sampai larut malam. Tidak enak kan dengan tetangga. Nanti mereka kira kita suka keluyuran malam.
Putri : (Dengan sikap tenang) Sudah, nanti saya antar kamu. Memang repot, kita ini perempuan tidak wajar kalau pulang terlalu malam. Kita pun tidak berani melanggar aturan tidak tertulis di masyarakat kita ini.
Penggalan drama di atas  mengndung nilai ....
A. budaya
B. sosial
C. pendidikan
D. agama

10. Seperti halnya karya sastra bentuk lain, sebuah drama memiliki unsur estetis yang artinya ....
A. memiliki nilai moral
B. mengandung unsur keindahan
C. mengupas masalah sosial
D. merupakan karya rekaan

11. Peristiwa mulai terjadi permasalahan antartokoh sampai pada puncaknya disebut ....
A. katastrof
B. klimaks
C. komplikasi
D. pengenalan

12. Repina : Aneh!
Gunawan : Kedengarannta memang aneh, akan tetapi begitulah.
Repina : Lalu apa yang Gun kagumi?
Gunawan : ...
Repina : Aku tidak mengerti, coba jelaskan yang aneh padaku itu!
Gunawan : Maksudku, pernyataan yang mana?
Kalimat yang tepat untuk melangkapi bagian rumpang penggalan teks drama di atas adalah ....
A. pernyataan Repina tadi
B. itulah yang aku kagumi
C. ya, keanehan karya sastra itu
D. kecantikan Repina itu

13. Pokok persoalan yang dikembangkan dalam teks drama adalah ....
A. konflik
B. tokoh
C. amanat
D. tema

14. Bagian eksposisi suatu alur berisi hal-hal berikut, kecuali ....
A. tokoh-tokoh mulai berdialog
B. tokoh mulai berakting
C. kehadiran tokoh
D. penggambaran setting

15. Bagian alur yang ditandai dengan pertentangan antartokoh dikenal dengan istilah ....
A. klimaks
B. konflik
C. pelukisan awal
D. eksposisi

16. Kesenian berikut yang tidak termasuk dalam teks drama tradisional adalah ....
A. ludruk
B. lenong
C. ketoprak
D. opera

17. Berikut ini adalah hal-hal yang perlu dilakukan pada saat menyusun teks drama, kecuali ....
A. mengatur akting pelaku
B. menyusun ringkasan cerita
C. merancang alur dan setting
D. menentukan tema

Contoh Soal Teks Ulasan


18. Karangan atau tulisan berisi ulasan, pertimbangan, atau pembicaraan suatu karya (sastra, nonsastra, film, atau drama). Teks ini sering disiarkan melalui media massa, seperti surat kabar atau majalah dan media elektronik adalah pengertian dari teks ....
A. eksposisi
B. ulasan
C. persuasif
D. drama

19. Dibandingkan dengan karya sastra jenis lainnya, novel ini kurang berbobot. Lukisan perwatakan kurang begitu mendalam, jalan cerintanya terkesan mendatar, tidak ada hal-hal yang menarik perhatian pembaca.
Penggalan teks ulasan di atas adalah bagian ....
A. keunggulan teks
B. latar teks
C. kelemahan teks
D. simpulan teks

20. Berisi identitas yang diulas, baik berupa buku maupun film atau drama adalah pengertian dari struktur teks ulasan bagian ....
A. identitas karya
B. orientasi
C. sinopsis
D. analisis

21. Menyampaikan informasi kepada pembaca tentang sebuah karya patut mendapat sambutan atau tidak. Oleh karena itu, pembuat teks harus membaca buku atau menonton film terlebih dahulu merupakan tujuan dari teks ....
A. berita
B. eksplanasi
C. eksposisi
D. ulasan

22. 1) Film ini juga ditonton oleh semua umur karena tidak ada satupun adegan kekerasan atau sensual. 2) Diharapkan di waktu mendatang, semakin banyak produser film Indonesia yang termotivasi untuk membuat film dengan kualitas yang sama, bahkan bisa melebihi film Laskar Pelangi. 3) Film Laskar Pelangi layak disebut sebagai salah satu film terbaik Indonesia sepanjang masa. 4) Meskipun film ini diproduksi pada tahun 2008 Laskar Pelangi masih layak untuk ditonton kapanpun secara berulang-ulang.
Urutan teks tersebut agar menjadi teks ulasan yang baik adalah ....
A. 3)-1)-4)-2)
B. 1)-2)-4)-3)
C. 1)-4)-3)-2)
D. 3)-4)-1)-2)

23. Ragam bahasa yang digunakan dalam mengulas sebuah buku fiksi, buku nonfiksi, drama, atau film yaitu menggunakan bahasa yang ....
A. komunikatif dan menarik
B. baku dan tidak baku
C. alami dan kimiawi
D. sederhan dan modern

24. Bacalah teks ulasan berikut!
Penggunaan properti film Soekarno cukup menarik. Penggambaran detail di film ini cantik. Mobil dan motor era itu dihidupkan kembali. Seragam tentara Belanda dan Jepang cukup bagus, demikian pula senjatanya [...] Foto-foto di atas meja merupakan foto reka ulang yang diisi para pemainnya, bukan foto asli Soekarno dan keluarganya, tapi dibuat dengan pose seperti aslinya.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks ulasan film tersebut adalah ....
A. aktornya cukup fasih mengucapkan bahasa Jepang dan Belanda
B. barang yang digunakan merupakan peninggalan Belanda
C. bahasa yang digunakan adalah bahasa Indonesia dan Belanda
D. beberapa barang itu merupakan peninggalan zaman Jepang

25. Berikut ini yang tidak termasuk dalam aspek-aspek dalam teks ulasan adalah ....
A. identitas buku 
B. sinopsis
C. nilai buku
D. ketidakcocokan pembaca

26. Perhatikan data buku berikut!
Judul : Jangan Mau Jadi Pembolos
Penulis : Edi Warsidi
Penerbit : CV Alibaba, Manokwari
Tahun : 2010
Keunggulan : Penampilan lugas dan gaya bahasanya sehari-hari.
Kelemahan : Sampul buku kurang sesuai
Teks ulasan yang tepat berdasarkan data buku tersebut adalah ....
A. Buku Jangan Mau Jadi pembolos karya Edi Warsidi dengan penerbit CV Alibaba, Manokwari, tahun 2010 ini, kurang berhasil mengemas penyampainnya. Penampilannya yang lugas dan gaya bahasa sehari-hari menambah daya tarik. Sayangnya sampul buku kurang sesuai.
B. Buku karya Edi Warsidi dengan penerbit CV Alibaba, Manokwari, tahun 2010 ini, cukup berhasil mengemas penyampaiannya. Penampilannya yang lugas dan gaya bahasanya yang sehari-hari menambah daya tarik. Sayangnya sampul buku kurang sesuai dan membuat pembaca jenuh.
C. Buku karya Edi Warsidi dengan penerbit CV Alibaba, Manokwari, tahun 2010 ini, cukup berhasil mengemas penyampaiannya. Penampilannya yang lugas dan gaya bahasanya yang sehari-hari menambah daya tarik. Sampul buku pun sesuai.
D. Buku Jangan Mau Jadi Pembolos karya Edi  Warsidi dengan penerbit CV Alibaba, Manokwari, tahun 2010 ini, cukup berhasil mengemas penyampaiannya. Penampilannya yang lugas dan gaya bahasa sehari-hari menambah daya tarik. Sayangnya sampul buku kurang sesuai.

27. Berikut ini yang tidak termasuk dalam ciri-ciri teks ulasan adalah ....
A. Mempertimbangkan penghayatan pemeran drama
B. Teks ulasan memuat informasi berdasarkan pandangan atau opini penulis
C. Pendapat atau opini yang ditulis berupa fakta yang diinterpretasikan
D. Teks yang mengulas buku/novel/karya tulis lainnya

28 Bacalah teks berikut!
1) Buku berjudul Tidur Berbantal Koran merupakan autobiografi pengarangnya, yaitu N. Mursidi. Semua pengalaman N. Mursidi mulai menjadi penjaja koran hingga menjadi penulis dan wartawan ibu kota disajikan dengan jelas dalam autobiografi ini. 2)  Sampul buku ini cukup menarik. Tulisan disajikan secara mengalir dan diselingi cerita-cerita pengalaman menarik dan lucu. Bahasa yang digunakan pun mudah dicerna. 3) Satu-Satunya kritik terhadap terhadap buku ini tertuju pada label yang diberikan penerbit. Pada sampul buku ini tertulis "Sebuah Novel", padahal pada bagian pendahuluan disebutkan autobiografi. 4) Singkatnya, buku ini akan mendorong pembaca untuk tidak menyerah dalam menanggapi mimpi walau seribu kesulitan dan tantangan menghadang.
Pernyataan berupa keunggulan buku terdapat pada bagian ....
A. 4)
B. 3)
C. 2)
D. 1)

29.  Ringkasan yang mengambarkan pemahaman penulis ulasan terhadap isi karya yang diulas adalah pengertian struktur teks ulasan bagian ....
A. identitas karya
B. orientasi
C. sinopsis
D. analisis

30 . Berikut ini yang tidak termasuk langkah-langkah menulis teks ulasan karya sastra adalah ....
A. menentukan bagian yang menarik dari karya sastra
B. menaksir jumlah buku percetakan
C. menilai isi karya sastra yang diulas
D. menentukan jenis karya sastra yang akan diulas

31. Dari sana Gunawan ingin memberi isyarat bahwa sudah waktunya kita mengkritisi idiom-idiom sesat yang kini terlanjur hidup dalam masyarakat kita.
Pada kalimat di atas terdapat penggunaan kata sambung yaitu ....
A. ungkapan
B. konjungsi temporal
C. konjungsi penerang
D. konjungsi penyebab

32. Urutan struktur teks ulasan yang benar adalah ....
A. identitas karya, orientasi, analisis, evaluasi, dan sinopsis
B. identitas karya, orientasi, analisis, sinopsis, dan evaluasi
C. identitas karya, sinopsis, analisis, dan evaluasi
D. identitas karya, orientasi, sinopsis, analisis, dan evaluasi

33. Teks ulasan adalah teks yang berisi tinjauan suatu karya untuk mengetahui kualitas, kelebihan, dan kekurangan yang dimiliki karya tersebut ditunjukkan untuk pembaca atau pendengar khalayak ramai. Karya yang dimaksud dapat berupa berikut, kecuali ....
A. radio
B. film
C. pementasan teater
D. buku kumpulan cepern

34. Perhatikan kutipan teks berikut!
Dalam Surat Terakhir untuk Sahabat terdapat beberapa penulisan kata yang salah. Karangan gadis kelahiran Bali, 17 Agustus 1986 ini dapat membuat pembaca terhanyut dalam kisah yang diceritakan. Selain itu, kosakata yang digunakan dapat membuat pembaca mudah memahami isi ceritanya.

Surat Terakhir untuk Sahabat mengajarkan arti sahabat sebenarnya. Karya ini hendaknya dibaca oleh para remaja di Indonesia. Alasannya, karena di dalam karya ini mengandung pesan yang sangat bermakna. Pesan-pesan dalam karya ini dapat memotivasi kita mudah bersahabat dan setia kepada pada sahabat kita.

Kaidah kebahasaan pada teks ulasan yang terdapat dalam teks tersebut menggunakan ....
A. pernyataan berupa saran, hendaknya
B. pernyataan berupa saran, sebaiknya
C. pernyataan berupa ajakan, ayolah
D. pernyataan berupa ajakan, marilah

Contoh Soal Teks Persuasif

Teks berikut untuk soal nomor 35 sampai 37.
Menyaksikan secara langsung pencemaran limbah beracun berbahaya yang digelontorkan oleh industri tekstil ke Sungai Cikijing memang menyesakkan dada. Rasa pilu dan amarah menyatu. Namun, para petani di sana tetap semangat menggarap sawahnya. Mereka pantang menyerah meski sawah mereka rusak akibat pencemaran limbah tekstil.

Selama puluhan tahun industri tidak bertanggung jawab menggelontorkan berton-ton limbah berbahaya sisa produksi tanpa ampun. Limbah ini berwarna hitam dan berbau menyengat. Limbah ini merusak sawah-sawah warga, mencemari sumur, mematikan ikan, dan menghilangkan potensi pendapatan. Meski belum menyerah, hanya ini warga bisa pasrah.

Polusi industri adalah ancaman serius bagi sumber-sumber air di lingkugan sekitar. Air menjadi tercemar, bahkan beracun. Tentu yang menjafdi korban pencemaran adalah warga di sekitar industri tersebut. Warga tidak bisa menggunakan air karena sangat berbahaya bagi kesehatan. Seharusnya pemilik industri mulai memikirkan kepentingan banyak orang. Untuk mengatasi semua jenis polutan, sebaiknya dilakukan pengolahan air limbah terlebih dahulu.

Diharapkan adanya kesadaran dari pemilik industri untuk mengolah limbahnya sebelum dibuang ke sungai. Dengan demikian, warga di sekitarnya terbebas dari pencemaran air sungai dan bisa memanfaatkan untuk keperluan irigasi sawah.

35. Teks persuasi tersebut berisi ....
A. Pengolahan limbah industri tekstil sebelum dibuang ke sungai
B. Limbah industri tekstil berwarna hitam dan berbau menyengat
C. Semangat para petani mengolah sawah di sekitar Sungai Cikijing
D. Pencemaran limbah industri tekstil Sungai Cikijing

36. Fakta yang sesuai dengan isi paragraf pertama adalah ....
A. Pencemaran limbah beracun berbahaya yang digelontorkan oleh industri tekstil ke Sungai Cikijing memang menyesakkan dada
B. Mereka pantang menyerah meskipun sawah mereka rusak akibat pencemaran limbah tekstil
C. Namun, para petani di sana tetap semangat menggarap sawahnya
D. Rasa pilu dan amarah menyatu

37. Gagasan pokok paragraf ketiga adalah ....
A. warga sekitar industri menjadi korban pencemaran
B. ancaman polusi industri bagi sumber-sumber air
C. pengolahan limbah untuk mengatasi polutan
D. air tercemar, bahkan beracun

38. Bacalah kutipan teks berikut!
Betapa sulitnya seorang pecandu rokok untuk menghentikan kebiasaan merokoknya. Seberapa mahal pun harga rokok tidak dapat menghentikan mereka. Misalnya di Malaysia, harga 20 batang rokok dapat setara dengan lima persen pendapatan buruh kasar. Di Shanghai Cina, petani dan perokok menghabiskan uang untuk membeli gandum, daging, dan buah-buahan sebagai kebutuhan utama mereka. Hentikan merokok sebelum candu rokok melekat pada diri Anda.
Kalimat di atas menunjukkan ajakan ....
A. Di Shanghai, Cina, petani dan perokok menghabiskan uang untuk membeli rokok lebih banyak daripada yang dipakai untuk membeli gandum, daging, dan buah-buahan sebagai kebutuhan utama mereka
B. Hentikan merokok sebelum candu rokok melekat pada diri Anda
C. Betapa sulitnya seorang pecandu rokok untuk menghentikan kebiasaan merokoknya
D. Seberapa mahal pun harga rokok tidak dapat menghentikan mereka

Teks berikut untuk soal 39 dan 40.
Tokoh kartun Shincan dianggap tidak dapat dijadikan model yang baik untuk anak-anak. Banyak protes yang ditunjukkan kepadanya melalui surat pembaca di berbagai media cetak. Protes sebagian besar oleh ibu-ibu. Mereka menyatakan bahwa Shincan memunyai kelakuan negatif ternyata banyak diikuti oleh anak-anak. Tokoh Shincan memang memunyai karakter sebagai penebar virus yang berbahaya.

39. Apakah harapan penulis dari kutipan teks di atas?
A. Pemerintah melarang diterbitkannya komik Shincan
B. Orangtua mendampingi anak-anaknya ketika membaca komik Shincan
C. Orangtua melarang anak-anaknya untuk membaca komik Shincan
D. Orangtua harus memerhatikan anak-anaknya ketika membaca komik Shincan

40. Simpulan isi kutipan teks di atas adalah ....
A. Tokoh Shincan memunyai karakter sebagai penebar virus berbahaya
B. Shincan memunyai kelakuan negatif yang ternyata banyak dikuti oleh anak-anak
C. Banyak protes yang ditujukan kepadanya melalui surat pembaca di berbagai media cetak
D. Tokoh kartun Shincan dianggap tidak dapat dijadikan model yang baik untuk anak-anak

41. Berikut ini adalah ciri kebahasaan teks persuasi, kecuali ....
A. menggunakan kata-kata rujukan
B. menggunakan kata penghubung urutan
C. menggunakan kata penghubung argumentatif
D. menggunakan kata kerja mental

42. Ungkapan kata seperti demikianlah, dengan demikian, oleh karena itu merupakan ciri kebahasaan ....
A. rangkaian argumen
B. pernyataan ajakan
C. pengenalan isu
D. penegasan ulang

43. Perhatikan kalimat berikut!
Padagang asongan itu sedang menjajakan Koran di terminal bus.
Variasi kata yang bercetak miring pada kalimat tersebut di atas adalah ....
A. membagi
B. membawa
C. menjual
D. memberi

44. Perhatikan kalimat berikut!
Pak Amir gemar mengoleksi perangko.
Variasi kata yang bercetak miring pada kalimat tersebut di atas adalah ....
A. mengirimkan
B. mengumpulkan
C. menempelkan
D. mengururutkan

45. Perhatikan kalimat berikut!
Proses menghasilkan bahan pangan, ternak serta produk industri pertanian dengan cara memanfaatkan sumber daya tumbuhan dan hewan disebut pertanian.
Variasi kata bercetak miring pada kalimat tersebut di atas adalah ....
A. perkakas
B. wujud
C. hasil
D. bangunan

46. Bacalah kalimat berikut!
Wisatawan mancanegara banyak berkunjung ke Indonesia. Mereka menikmati keindahan alam Indonesia dari Sabang sampai Merauke. Selain itu, mereka sangat tertarik dengan kekayaan budaya Indonesia.
Variasi kata wisatawan dalam paragraf tersebut adalah kata ....
A. pelancong
B. pendatang
C. penduduk
D. penjelajah

47. Berikut ini langkah-langkah untuk merumuskan simpulan, kecuali ....
A. mencatat ulang antarbagian penting isu teks
B. memahami hubungan logis antarbagian penting teks
C. mencatat bagian-bagian penting teks
D. membaca keseluruhan isi teks

48. Rumusan akhir tentan suatu yang disusun berdasarkan pemahaman atau penalaran kita terhadap keseluruhan isi teks disebut dengan ....
A. fakta
B. argumentasi
C. ajakan
D. simpulan

49. Teks persuasi merupakan teks yang berisi ....
A. langkah-langkah
B. imbauan
C. urutan peristiwa
D. penjelasan

50. Perhatikan paragraf berikut!
1) Dua ruas jalan di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, ambles akibat hujan lebat sejak selasa, 27 November 2018 siang. 2) Peristiwa ini disampaikan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banyumas, Prasetyo Budi Widodo. 3) Berada di ruas jalan kabupaten yang menghubungkan Desa Kalikesur dan Desa Windujaya, Kecematan Kedungbanteng. 4) Selain itu, titik ambles berada di ruas jalan desa yang masuk wilayah Desa Windujaya.
Kalimat yang tidak tepat dalam paragraf tersebut ditunjukkan pada kalimat berangka ....
A. 1)
B. 2)
C. 3)
D. 4)