Kumpulan 45+ Contoh Soal Kata Tanya dan Kunci Jawaban : Bahasa Indonesia Kelas VI

ilmubindo.com - Pada kesempatan kali ini admin akan membagikan kumpulan contoh soal materi kata tanya dilengkapi dengan kunci jawaban terbaru muatan mata pelajaran bahasa Indonesia kelas VI revisi terbaru menggunakan Kurikulum 2013. Semoga apa yang admin bagikan kali ini dapat membantu Bapak, Ibu Guru, dan peserta didik dalam mencari referensi seputar contoh soal materi kata tanya dilengkapi dengan kunci jawaban terbaru muatan mata pelajaran bahasa Indonesia kelas VI revisi.

Kumpulan 45+ Contoh Soal Kata Tanya dan Kunci Jawaban : Bahasa Indonesia Kelas VI

Gambar: pixabay.com

1. Penggunaan kata tanya yang tepat adalah ....
A. Ibu pergi kemana?
B. Ayah membaca Koran.
C. Cepat pergi!
D. Kapan ibu pergi?

2. Kalimat yang menanyakan jumlah adalah ....
A. Berapa ekor kucing yang kamu miliki?
B. Mengapa kamu menghitung jumlah bukumu?
C. Bagaimana kamu merawat bunga-bunga?
D. Di mana kamu menyimpan boneka-bonekamu?

3. Salah satu cara memelihara organ pernapasan antara lain adalah makan makanan yang bergizi agar daya tahan tubuh terjaga dengan baik.
Kalimat tanya yang sesuai dengan paragraf diatas adalah ....
A. Bagaimana cara memelihara organ pernapasan ?
B. Siapa yang harus menjaga organ pernapasan ?
C. Dimana letak organ pernapasan ?
D. Kapan organ pernapasan digunakann ?

4. Nyamuk adalah salah satu binatang yang menyebalkan dan bisa membuat orang jatuh sakit.
Kalimat tanya yang tepat untuk kalimat diatas adalah ....
A. Apa nama binatang yang menyebalkan dan bisa membuat orang jatuh sakit?
B. Dimana tempat nyamuk bertelur?
C. Siapa yang digigit nyamuk?
D. Bagaiman cara nyamuk berkembang biak?

5. Untuk mengetahui penyebab terjadinya suatu peristiwa, kita dapat mengajukan pertanyaan berikut ....
A. Siapa yang terlibat dalam peristiwa itu?
B. Di mana peristiwa itu terjadi?
C. Kapan proses terjadinya peristiwa itu?
D. Mengapa peristiwa itu bisa terjadi?

6. Ada dua fungsi utama taman kota yang dapat kita rasakan manfaatnya. Fungsi yang pertama yaitu secara ekologis, taman kota berfungsi sebagai paru-paru kota yang menghasilkan banyak oksigen.
Kalimat tanya yang tepat untuk paragraf kedua adalah ....
A. Siapakah yang harus merawat taman kota?
B. Bagaiman cara merawat taman kota?
C. Apa nama taman kota tersebut?
D. Apa fungsi utama taman kota?

7. Berapakah [...]?
Kata yang tepat melengkapi kalimat tersebut adalah ....
A. Usiamu
B. Membaca
C. Pergilah
D. Senang

8. Lumba-lumba sangat lincah berenang karena memiliki tubuh yang ramping.
Kalimat tanya yang tepat untuk jawaban yang di garis bawahi adalah ....
A. Bagaimana lumba-lumba sangat lincah berenang?
B. Mengapa lumba-lumba memiliki tubuh yang ramping?
C. Siapa yang memiliki tubuh yang ramping?
D. Mengapa lumba-lumba sangat lincah berenang?

9. Rangga tinggal di sebuah kompleks perumahan di salah satu perkotaan.
Kata tanya yang tepat untuk kalimat diatas adalah ....
A. kapan
B. dimana
C. bagaimana
D. mengapa

10. Kata tanya yang berisi pertanyaan-pertanyaan mengenai waktu terjadinya peristiwa, berita atau cerita yang terjadi adalah ....
A. kapan
B. dimana
C. siapa
D. bagaimana

11. Kata tanya yang digunakan untuk menanyakan waktu kejadian suatu peristiwa adalah ....
A. dimana
B. siapa
C. bagaimana
D. kapan

12. Kalimat tanya yang menanyakan alasan atau sebab adalah ....
A. Mengapa Risma datang terlambat?
B. Apa yang dilakukan oleh Delce setelah pulang sekolah?
C. Berapa rupiah uang yang kamu tabungkan dalam sebulan?
D. Kapan diselenggarakannya pertandingan basket antar sekolah?

13. Salah satu cara memelihara organ pernapasan antara lain adalah makan makanan yang bergizi agar daya tahan tubuh terjaga dengan baik.
Kata tanya yang tepat untuk kalimat diatas adalah ....
A. mengapa
B. siapa
C. bagaimana
D. kapan

14. Suasana di Sekolahku menyenangkan dan mendukung kegiatan belajar mengajar
Pertanyaan yang tepat untuk jawaban di atas adalah ....
A. Apa yang terjadi di sekolahmu?
B. Bagaimana suasana di sekolahmu?
C. Berapa orang jumlah murid di sekolahmu?
D. Kapan kamu berangkat sekolah?

15. Kandungan asap kendaraan bermotor adalah karbon monoksida.
Kata Tanya yang tepat untuk kalimat diatas adalah ....
A. apa
B. dimana
C. bagaimana
D. mengapa

16. Yonce sangat senang bermain di Istana Boneka. Karena Yonce bisa melihat boneka dari berbagai negara, seperti Amerika, Inggris dan Belanda. Oleh sebab itu, Yonce senang bermain boneka.
Kalimat tanya yang tepat untuk paragraf di atas adalah ....
A. Mengapa sari senang bermain di Istana Boneka?
B. Boneka dari negara mana yang poaling besar?
C. Kapan Istana Boneka itu dibangun?
D. Obyek wisata apa lagi yang dikunjungi Yonce?

17. Kata tanya bagaimana biasanya digunakan untuk menanyakan ....
A. tempat atau latar
B. cara membuat atau proses
C. waktu kejadian
D. jumlah

18. Kata tanya Bagaimana berisi pertanyaan mengenai ....
A. cara atau proses berlangsungnya sesuatu
B. tempat atau lokasi sebuah peristiwa terjadi
C. pelaku atau orang lain dari sebuah peristiwa yang terjadi.
D. alasan atau motivasi terjadinya sebuah peristiwa

19. Karena udarnya yang sangat sejuk serta pemandangannya yang indah.
Kalimat Tanya yang tepat untuk jawaban diatas adalah ....
A. Mengapa penduduk Desa Bumi Gemilang mencari kayu bakar?
B. Apa yang terkenal di Desa Bumi Gemilang?
C. Mengapa hutan di Desa Bumi Gemilang ingin dijadikan wisata hutan?
D. Siapa yang ingin menjadikan wisata hutan di Desa Bumi Gemiang?

20. Kata tanya yang mengandung pertanyaan-pertanyaan mengenai pelaku atau orang lain dari sebuah peristiwa yang terjadi adalah ....
A. siapa
B. bagaimana
C. apa
D. mengapa

21. [...] cara sapi berkembang biak?
Kata tanya yang tepat adalah ....
A. Mengapa
B. Bagaimana
C. Siapa
D. Kapan

22. Risma sedang merancang boneka antik dari kaleng bekas.
Kalimat tanya yang tepat untuk pernyataan di atas adalah ....
A. Dimanakah Risma merancang boneka?
B. Mengapa Risma merancang boneka dari kaleng bekas?
C. Apa yang sedang dilakukan Risma?
D. Siapakah Risma itu?

23. Mengapa Cristo tidak masuk sekolah?
Jawaban yang tepat untuk pertanyaan tersebut adalah ....
A. Adik Cristo bernama Bayu.
B. Karena Cristo sedang sakit.
C. Cristo pulang pukul 12.00.
D. Cristo pergi ke sekolah naik sepeda.

24. Kata tanya yang mengandung pertanyaan-pertanyaan mengenai tempat atau lokasi sebuah peristiwa terjadi adalah ....
A. dimana
B. kapan
C. siapa
D. bagaimana

25. Belalang adalah salah satu jenis serangga. Ia adalah hewan hebivora. Belalang bernapas dengan trakea.
A. Apa alat pernapasan belalang?
B. Dimana alat pernapasan belalang?
C. Bagaimana alat pernapasan belalang?
D. Siapa alat pernapasan belalang?

26. Di daerah Toraja Utara, penduduknya sering mengalami kesulitan air. Hal ini disebakan karena memasuki musim kemarau. Saat musim kemarau, tanah menjadi tandus, lahan menjadi kering, dan banyak tumbuhan yang mati.
Pertanyaan yang tidak sesuai dengan isi teks di atas adalah ....
A. Apa yang terjadi dengan penduduk di daerah Toraja Utara?
B. Bagaimana keadaan saat musim kemarau tiba?
C. Di daerah manakah terjadi kesulitan air?
D. Dimana penduduk di daerah Toraja Utara mendapatkan air?

27. [...] upacara penurunan bendera Merah Putih Kemerdekaan dilaksanakan?
A. Kapan
B. Apa
C. Bagaimana
D. Mengapa?

28. Jawaban yang tepat untuk kata tanya berapa adalah ....
A. nama orang
B. letak tempat
C. jumlah atau harga
D. cara membuat sesuatu

29. Kalimat tanya berfungsi untuk ....
A. Bertanya
B. Menjawab
C. Memerintah
D. Memberi informasi

30. Kata tanya yang mengandung pertanyaan-pertanyaan mengenai alasan atau motivasi terjadinya sebuah peristiwa adalah ....
A. bagaimana
B. mengapa
C. berapa
D. siapa

31. Tias masih terlihat sembab matanya. Dia hanya keluar kamar ketika hendak makan atau mandi saja. Sepertinya ia masih terpukul dengan kejadian yang menimpa orang tuanya.
Kalimat tanya yang sesuai adalah ....
A. Kapan Tias makan dan mandi?
B. Bagaimana kondisi Tias sepeninggal orang tuannya?
C. Kapan Tias bersedih?
D. Apa yang dilakukan Tias di kamar ?

32. Darimana adalah kata tanya yang digunakan untuk menanyakan ....
A. tujuan
B. tempat
C. asal
D. keadaan

33. Setiap hari saya belajar online ditemani oleh mama saya.
Kalimat tanya yang sesuai dengan kalimat tersebut adalah ....
A. Siapa yang menemani kamu belajar online?
B. Kapan kamu ditemani mama?
C. Bagaimana kamu belajar online?
D. Dimana kamu belajar online?

34. Kata tanya yang berisi pertanyaan-pertanyaan yang mengandung cara atau proses berlangsungnya suatu peristiwa adalah ....
A. mengapa
B. siapa
C. bagaimana
D. apa

35. Ikan bernapas dengan insang.
Kalimat tanya yang tepat untuk jawaban tersebut adalah ....
A. Mengapa ikan bernapas?
B. Apakah ikan bernapas?
C. Darimana ikan bernapas?
D. Apa alat pernapasan pada ikan?

36. Tumbuhan membutuhkan makanan untuk berkembang, bertumbuh, dan mempertahankan hidupnya. Tumbuhan memperoleh makanan dari tanah yang diserap oleh akar. Tumbuhan akan layu atau mati bila tidak memperoleh makanan.
Mengapa tumbuhan memerlukan makanan ....
A. karena tidak akan layu jika tidak memperoleh makanan
B. karena diserap oleh akar
C. karena untuk berkembang, bertumbuh, dan mempertahankan hidupnya
D. karena untuk tumbuh dan berkembang, dan mengubah bentuk tubuhnya

37. Upacara Kemerdekaan RI ke 75 tahun dilaksanakan di Lapangan Istana Merdeka Jakarta kemarin pagi.
Kalimat tanya yang tidak sesuai dengan kalimat tersebut adalah ....
A. Kapan upacara Kemerdekaan RI ke 75 tahun dilaksanakan di Lapangan Istana Merdeka Jakarta?
B. Dimana upacara Kemerdekaan RI ke 75 tahun dilaksanakan?
C. Mengapa upacara Kemerdekaan RI ke 75 tahun dilaksanakan di Lapangan Istana Merdeka Jakarta?
D. Kegiatan apa yang dilaksanakan di Lapangan Istana Merdeka Jakarta kemarin sore?

38. Kata tanya yang berfungsi untuk menanyakan banyak, jumlah atau satuan adalah ....
A. berapa
B. mengapa
C. kapan
D. dimana

39. Kalimat tanya biasanya diawali dengan kata ....
A. Kerja
B. Sifat
C. Benda
D. Tanya

40. Kata tanya untuk menanyakan tujuan adalah ....
A. Kapan
B. Dimana
C. Kemana
D. Darimana

41. Kata tanya yang digunakan untuk menanyakan alasan adalah ....
A. Apa
B. Bagaimana
C. Mengapa
D. Siapa

42. Manusia beraktivitas membutuhkan energi. Untuk mendapatkan energi, manusia harus makan makanan yang bergizi. Makanan bergizi juga bermanfaat bagi pertumbuhan, kecerdasan otak, dan menjaga ketahanan tubuh manusia.
Bagaimana manusia mendapatkan energi ....
A. dengan cara menjaga ketahanan tubuhnya
B. dengan cara makan makanan yang bergizi
C. dengan cara beraktivitas
D. dengan cara makan makanan yang banyak

43. SDK Advent terletak di Komplek Pinang Dalam, Sangatta Utara.
Kalimat tanya yang sesuai adalah ....
A. Apakah alamat SDK Advent?
B. Bagaimana cara datang ke SDK Advent?
C. Dimana alamat SDK Advent?
D. Kapan SDK Advent berada?

44. Kata tanya sebaiknya diletakkan di [...] kalimat
A. Awal
B. Tengah
C. Akhir
D. Di mana saja

45. Kata tanya yang berisi pertanyaan mengenai permasalahan atau hal yang terjadi pada suatu peristiwa adalah ....
A. apa
B. kapan
C. mengapa
D. bagaimana