Kumpulan 70+ Contoh Soal Teks Deskripsi Dilengkapi Kunci Jawaban : Bahasa Indonesia Kelas VII Revisi

ilmubindo.com - Pada kesempatan kali ini admin akan membagikan kumpulan contoh soal terbaru materi teks deskripsi dilengkapi dengan kunci jawaban terbaru dalam mata pelajaran bahasa Indonesia kelas VII revisi terbaru menggunakan Kurikulum 2013 dan Kurikulum Merdeka. Semoga apa yang admin bagikan kali ini dapat membantu Bapak, Ibu Guru, dan peserta didik dalam mencari referensi seputar contoh soal terbaru materi teks deskripsi dilengkapi dengan kunci jawaban terbaru dalam mata pelajaran bahasa Indonesia kelas VII revisi terbaru menggunakan Kurikulum 2013.

Kumpulan 70+ Contoh Soal Teks Deskripsi Dilengkapi Kunci Jawaban : Bahasa Indonesia Kelas VII Revisi

Gambar: freepik.com

1.  Pernyataan berikut yang merupakan ciri teks deskripsi adalah ....
A. Menggunakan contoh, fakta, gambar peta, dan angka
B. Penggambaran tersebut dilakukan sejelas-jelasnya dengan melibatkan kesan indra.
C. Bersifat menceritakan
D. Mengandung bukti dan kebenaran.

2. Setiap memandang wajahnya, hatiku terasa teduh. Ya, wajah ibuku memang meneduhkan. Matanya yang bulat menyiratkan kasih sayang kepada orang lain. Tangannya yang mungil dan lembut mengajari kami berjalan untuk pertama kalinya. Dengan tangannya yang mungil, ibuku menyuapi kami untuk pertama kalinya dan menghapus air mata kami saat kami menangis. Rambut ibu yang indah menggambarkan keindahan pikirannya. Tidak pernah terbesit dalam pikirannya berbuat buruk kepada orang lain. Dengan bibir mungilnya nasihat-nasihat indah tentang kehidupan mengalir ke telinga kami.

Berdasarkan teks deskripsi di atas objek yang dideskripsikan adalah ....
A. wajah ibu
B. tangan ibu
C. Sosok ibu
D. keramahan ibu

3. Setiap memandang wajahnya, hatiku terasa teduh. Ya, wajah ibuku memang meneduhkan. Matanya yang bulat menyiratkan kasih sayang kepada orang lain. Tangannya yang mungil dan lembut mengajari kami berjalan untuk pertama kalinya. Dengan tangannya yang mungil, ibuku menyuapi kami untuk pertama kalinya dan menghapus air mata kami saat kami menangis.

Rambut ibu yang indah menggambarkan keindahan pikirannya. Tidak pernah terbesit dalam pikirannya berbuat buruk kepada orang lain. Dengan bibir mungilnya nasihat-nasihat indah tentang kehidupan mengalir ke telinga kami.

Kalimat di atas merupakan deskripsi ....
A. Deskripsi subjektif
B. Deskripsi objektif
C. Deskripsi sugestif
D. Deskripsi teknis/ekspositoris

4. Bukit Teletubbies menawarkan pemandangan yang memesona. Bukit ini dipenuhi hamparan rumput dan pepohonan hijau. Hamparan rumput tersebut bagaikan permadani hijau. Selain itu, padang ilalang di kaki bukit membuat Bukit Teletubbies semakin menawan. Sunrise di bukit ini juga sangat cantik karena matahari muncul di balik bukit dan tertutup awan tipis.

Teks deskripsi tersebut diceritakan berdasarkan pengalaman indra ....
A. penglihatan
B. perasaan
C. pendengaran
D. penciuman

5. Teks Deskripsi adalah teks yang berupa ....
A. impian
B. rangkaian peristiwa
C. gambaran
D. penjelasan

6. Teks berikut yang termasuk teks deskripsi tempat adalah ....
A. Pantai Mojopahit terletak di Kecamatan Mojoagung, Kabupaten Mojokerto. Pantai ini berjarak 70 km atau dua jam perjalanan dari pusat kota Mojokerto. Di kanan kiri pantai landai yang berpasir putih ini, kita dapat melihat gugusan bukit kapur yang berwarna hijau ditumbuhi lumut.
B. Gadis yang duduk di bangku taman itu sangat cantik. Dia cantik dengan rambut ikalnya yang panjang. Hidungnya kecil dan lancip, matanya yang lebar dilengkapi dengan bulu mata yang lebat dan lentik. Wajahnya disempurnakan dengan bibirnya yang tipis dan merah, meski tak memakai lipstik.
C. Purwanti sedang tiduran di kamarnya yang luas. Ukurannya tak kurang dari 4 x 4 m. Ranjangnya yang berukiran untuk satu orang terlihat acak-acakan. Sepreinya sangat kusut. Di atas tempat tidurnya, terdapat buku berserakan yang bercampur dengan baju seragamnya.
D. Aku menatap wajah ibuku yang sedang mencuci pakaian. Meski orang desa, kecantikan ibu terlihat jelas di wajahnya. Aku sangat menyayangi wanita ini. Sikapnya yang tegas telah ikut membentuk karakterku. Kasih syangnya padaku tak pernah habis. Perhatiannya padaku juga sangat luar biasa.

7. Paragraf deskripsi dibagi menjadi 3 jenis, yaitu ....
A. tempat, waktu, subjektif
B. waktu, manusia, objektif
C. spasial, objektif, subjektif
D. manusia, spasial, subjektif

8. Tugu Khatulistiwa atau Equator Monument berada di Jalan Khatulistiwa, Pontianak Utara, Provinsi Kalimantan Barat. Lokasinya berada di sekitar 3 km dari pusat Kota Pontianak ke arah Kota Mempawah. Bangunan tugu terdiri atas 4 buah tonggak kayu belian (kayu besi), masing-masing berdiameter 0,30 meter, dengan tonggak bagian depan sebanyak dua buah setinggi 3,05 meter dan tonggak bagian belakang tempat lingkaran dan anak panah penunjuk arah setinggi 4,40 meter.

Paragraf tersebut termasuk struktur teks deskripsi bagian ....
A. simpulan
B. penutup
C. identifikasi
D. deskripsi bagian

9. Tujuan teks deskripsi menggambarkan obkek dengan cara memerinci objek secara ....
A. Banyak
B. Bagus
C. Detail
D. Rumit

10. Kostum atau busana khusus Tari Saman terbagi menjadi tiga bagian. Papa kepala dipakai bulang teleng dan sunting kepies. Pada badan dipakai baju kantong, celana, dan kain sarung. Pada tangan dipakai topong gelang dan sapu tangan. Penggunaan warna pada kostum penari juga sangat penting menurut tradisi. Penggunaan warna mengandung nilai-nilai yang menunjukkan identitas, kekompakan, kebijakan, keperkasaan, keberanian, dan keharmonisan para pemakainya.

Kutipan teks deskripsi tersebut mendeskripsikan tentang ....
A. nilai-nilai dalam Tari Saman
B. jumlah pemain dalam Tari Saman
C. kostum tari saman
D. lambang dalam Tari Saman

11. Kelinciku bernama Bagas. Bagas sangatlah manja. Hampir tiap malam, Bagas tidur diujung kakiku. Sebelum kuelus-elus, dia selalu menggangguku. Kalau waktunya makan, dia berputar-putar di depanku sambil mengibas-ngibaskan telinganya yang panjang. Mulutnya berkomat-kamit seperti orang sedang berdoa. Kemanjaannya membuat aku selalu rindu.

Aspek yang dideskripsikan itu berkenaan dengan ....
A. kehidupan tokoh
B. lingkungan tokoh
C. fisik tokoh
D. sifat tokoh

12. Ciri-ciri teks deskripsi di bawah ini, kecuali ....
A. Objek abstrak
B. Objek konkret
C. Menggambarkan sesuatu
D. Menjelaskan objek

13. Ciri-ciri teks deskripsi di bawah ini, kecuali ....
A. Objek abstrak
B. Objek konkret
C. Menggambarkan sesuatu
D. Menjelaskan objek

14. Gambarmu bagus sekali hingga aku tidak tau apa yang sebenarnya ingin kau gambar.
Kalimat tersebut mengandung majas ....
A. Ironi
B. Hiperbola
C. Sinisme
D. Metafora

15. Perhatikan kalimat-kalimat berikut ini!
1) Bukit hijau menjadi latar pantai.
2) Debur ombak pantai terdengar berirama.
3) Udara di pinggir pantai terasa segar.
4) Air kecil dengan buih-buih kecil.
5) Pantai panjang dengan pasir putih.

Kalimat yang menggunakan panca indra pengelihatan ditunjukkan dengan nomor ....
A. 1, 4, dan 5
B. 1, 2, dan 4
C. 1, 2, dan 5
D. 2, 3, dan 4

16. Setiap kali berkunjung ke rumahnya, ia selalu menyuguhkan sariwangi.
Kalimat tersebut mengandung majas ....
A. Personifikasi
B. Litotes
C. Metafora
D. Metonimia

17. Ciri-ciri teks deskripsi di bawah ini, kecuali ....
A. Objek abstrak
B. Objek konkret
C. Menggambarkan sesuatu
D. Menjelaskan objek

18. Ibuku adalah seorang ibu yang sangat sabar. Beliau selalu menasihati kami pelan-pelan dan tidak pernah marah. Raut wajah ibuku selalu tersenyum sehingga menyejukkan hati kami.
Ciri kebahasaan yang dominan pada kutipan teks tersebut adalah ....
A. kata depan
B. kata bermajas
C. kalimat rincian
D. sinonim

19. Sinonim dari hemat adalah ....
A. Pelit
B. Pailit
C. Boros
D. Irit

20. Pantai Gesing sungguh Indah. Langit membentang biru, pasir putih terhampar luas. Batu karang membentengi luas pandangan kami. Deretan perahu-perahu nelayan terparkir rapi di pinggir pantai.
Cerapan pancaindera yang dominan pada teks tersebut adalah ....
A. rasa
B. pencecapan
C. pendengaran
D. penglihatan

21. Kata khusus disebut ....
A. Hipernim
B. Hipornim
C. Homofon
D. Hiponim

22. Kata berimbuhan me-N (kata dasar k, p, t, s) berikut yang benar adalah ....
A. mempesona
B. memesona
C. mentertawai
D. mensinari

23. Kata umum disebut ....
A. Hiponim
B. Hipenim
C. Homofon
D. Hipernim

24. Heha Ocean View Panggang sungguh indah.
sinonim kata indah pada kalimat tersebut adalah ....
A. molek
B. lucu
C. permai
D. cantik

25. Teks yang menggambarkan objek secara rinci atau detail adalah ....
A. Teks Prosedur
B. Teks Fabel
C. Teks Fantasi
D. Teks Deskripsi

26. Kalimat berikut yang tidak mengandung kata khusus melihat adalah ....
A. Ibu sedang serius menonton acara Master Chef Indonesia di televisi.
B. Ibu guru mengajak muridnya untuk mempelajari materi ulangan.
C. Penonton menyaksikan final badminton ganda putri Gresia-Apriani dengan sangat antusias.
D. Doni mengamati kelinci kesayangannya dari balik jendela.

27. Bagian yang menggambarkan nama objek, lokasi, gambaran umum objek adalah ....
A. Penutup
B. Resolusi
C. Identifikasi
D. Deskripsi bagian

28. Kalimat berikut yang mengandung majas personifikasi adalah ....
A. Kelinciku yang lucu berjalan mendekatiku.
B. Ayahku berbadan tegap dan berkulit sawo matang.
C. Semilir angin membelai lembut rambutku.
D. Pasir putih membentang luas.

29. Rasa hangat berbaur dengan lembutnya hembusan angin sore.
Kalimat di atas menyatakan seakan dapat ....
A. dirasakan
B. dicium
C. dilihat
D. didengar

30. Kalimat berikut yang mengandung cerapan panca indera pendengaran adalah ....
A. Kicau burung dan kokok ayam jagoku membangunkan tidurku.
B. Siang itu di Pantai Parangtritis, sungguh menyengat kulit teriknya.
C. Rumah makan "Joglo Resto" terletak di tengah sawah.
D. Dingin malam menusuk kulit hingga ke tulang-tulangku.

31. Kata- kata berawalan meN- yang dirangkai dengan kata yang diawali dengan hurup t terdapat pada ....
A. menambah, memesona, menawan
B. menambah, menulis, menawan
C. memukul, menulis, memesona
D. menghentak, menawan, meluncur

32. Kalimat berikut yang tidak mengandung pencerapan pancaindera "seolah merasakan" adalah ....
A. Terik sangat menyengat sehingga kulitku terasa terbakar.
B. Udara di Puncak Sikunir sungguh menusuk kulit dan membekukan darah.
C. Angin berhembus sepoi-sepoi sungguh menyejukkan.
D. Langit kelabu pekat dan mulai bergemuruh.

33. Penggunaan awalan meN- yang tepat terdapat pada kalimat ....
A. Pemerintah mengsukseskan program peduli lingkungan.
B. Aneka puncak benar-benar mengaduk-aduk emosi penonton.
C. Pantai Karimun Jawa sungguh mempesona.
D. Sebelum berangkat inu mengunci pintu depan terlebih dahulu.

34. Kucingku sangat suka dibelai dan tidur [...] dekat kakiku.
kata depan yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah ....
A. di
B. ke
C. dari
D. pada

35. Urutan struktur teks tanggapan deskriptif yang tepat adalah ....
A. Identifikasi, deskripsi bagian, penutup
B. Gambaran umum, penutup, deskripsi bagian
C. Identifikasi, gambaran umum, deskriptif bagian, penutup
D. Gambaran umum, identifikasi, deskripsi bagian, penutup

36. Dirimu laksana bulan yang menyinari kegelapan.
Kalimat tersebut mengandung majas ....
A. Metafora
B. Hiperbola
C. Simile
D. Antitesis

37. Berikut merupakan ciri-ciri paragraf deskripsi:
1) Menjelaskan atau menggambarkan sesuatu secara spesifik, detail, dan sejelas-jelasnya.
2) Melibatkan panca indera seperti pendengaran, penglihatan, perabaan, penciuman, atau perasaan.
3) Memberi argumen yang bisa diperdebatkan pembaca.
4) Punya data faktual untuk menjelaskan pembaca
5) Memberikan ciri-ciri objek dalam suatu tulisan seperti warna, bentuk, ukuran, keadaan objek.

Yang termasuk dalam ciri-ciri teks deskripsi adalah ....
A. 1), 2), 5)
B. 2), 3), 4)
C. 1), 2), 3)
D. 1), 3), 4)

38. Bahkan, pada hari-hari tertentu, pengunjung yang dtang ke taman yang berada tepat di pinggir pantai itu, bisa mencapai ribuan orang. Kesan yang dapat ditangkap dari suasana pantai melalui teks tersebut adalah ....
A. sangat indah
B. sangat membosankan
C. sangat ramai
D. sangat sepi

39. Rangkaian koral di Laut Karimun Jawa terdiri dari macam-macam bentuk dan ragam. Ada yang berbentuk bunga berwarna merah muda dengan bagian tengah menyerupai bintik-bintik benang sari. Ada pula berbagai karang dengan bentuk tumbuhan kaktus bergerigi, corak biru, dan hijau. Keindahan koral-koral ini dilengkapi lagi dengan kehadiran ikan-kikan kecil berwarna oranye yang berenang dia tasnya. Tak ketinggalan pula, ada juga koral berbentuk jamur kuping berwarna cokelat yang sangat mirip dengan jamur sungguhan.

Kalimat utama paragraf deskripsi di atas ada pada kalimat ....
A. Kesatu
B. Kedua
C. Keempat
D. Kelima

40. Teks yang menceritakan suatu objek secara rinci disebut teks ....
A. deskripsi
B. berita
C. observasi
D. prosedur

41.  Pernyataan berikut yang termasuk ciri-ciri teks deskripsi adalah ....
A. Mengandung bukti dan kebenaran.
B. Menggunakan contoh, fakta, gambar peta, dan angka.
C. Bersifat menceritakan.
D. Menggambarkan objek sejelas-jelasnya dengan melibatkan kesan indra.

42. Sekolahku indah. Aku senang berlama-lama di sekolah. Lingkungan sekolahku hijau dan rindang. Di bekang sekolah terdapat sebuah taman yang indah, hijau, rindang, dan mungil. Banyak tanaman hias di taman mini itu. Ada pot-pot tanaman yang bervariasi. Sepatu bekas bisa dijadikan pot yang indah dan menarik. Demikian pula barang bekas lainnya, seperti botol, kaleng, dan bekas tempat makanan bisa dijadikan pot yang indah. Selain jenis pot kreatif, banyak jenis tanaman yang segar, hijau, dan indah. Aku sering duduk di taman itu sambil membaca buku atau mengerjakan PR sambil menunggu kakak menjemputku. Taman sekolah itu kusebut taman mini Alba 10.

Teks deskripsi di atas menggambarkan tentang ....
A. taman mini Alba 10
B. lapangan parkir
C. sekolah
D. halaman sekolah

43. Teks yang menggambarkan secara jelas objek, tempat, atau peristiwa yang sedang menjadi topik kepada pembaca sehingga pembaca seolah-olah merasakan langsung apa yang sedang diungkapkan dalam teks tersebut merupakan pengertian dari teks ....
A. Deskripsi
B. Eksposisi
C. Narasi
D. Eksplanasi

44. Perhatikan kalimat-kalimat berikut ini!
1) Bukit hijau menjadi latar pantai.
2) Debur ombak pantai terdengar berirama.
3) Udara di pinggir pantai terasa segar.
4) Air kecil dengan buih-buih kecil.
5) Pantai panjang dengan pasir putih.

Kalimat yang menggunakan panca indra pengelihatan ditunjukkan dengan nomor ....
A. 2), 3), dan 4)
B. 1), 2), dan 4)
C. 1), 2), dan 5)
D. 1), 4), dan 5)

45. Di bawah ini yang termasuk jenis teks deskripsi berdasarkan tujuannya adalah ....
A. Teks deskripsi sugestif dan teks deskripsi ekspositoris
B. Teks deskripsi berdiri sendiri sebagai teks dan teks deskripsi sugestif
C. Teks deskripsi ekspositoris dan teks deskripsi sebagai bagian teks lain
D. Teks deskripsi berdiri sendiri sebagai teks dan deskripsi sebagai bagian teks lain

46. Kalimat berikut yang bukan menyatakan seolah bisa dilihat adalah ....
A. Pantai bersih dengan buih-buih putih bergradasi abu-abu dan kombinasi hijau sungguh elok.
B. Pemandangan Pantai Parangtritis sangat memesona.
C. Rasa hangat berbaur dengan lembutnya angin sore.
D. Semburat warna merah keemasan di langit.

47. Di bawah ini yang termasuk contoh kata umum adalah ....
A. melirik
B. mengintip
C. melihat
D. memikul

48. Candi Gedong Songo adalah nama sebuah komplek bangunan candi peninggalan budaya Hindu yang terletak di desa Candi, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Indonesia tepatnya di lereng Gunung Ungaran. Candi ini diketemukan oleh Raffles pada tahun 1804 dan merupakan peninggalan budaya Hindu dari zaman Wangsa Syailendra abad ke-9 (tahun 927 masehi).

Struktur teks deskripsi yang sesuai dengan penggalan paragraf tersebut adalah ....
A. Simpulan/kesan
B. penutup
C. Identifikasi
D. Deskripsi bagian

49. Di bawah ini adalah majas yang biasa digunakan dalam teks deskripsi, kecuali ....
A. majas metafora
B. majas simile
C. majas personifikasi
D. majas ironi

50. Perhatikan kalimat berikut!
(a) Ada pula yang berulat.
(b) Keadaannya begitu kurus.
(c) Pohon-pohonan itu meranggas.
(d) Beberapa di antara pepohonan itu bahkan ada yang mati.
(e) Jangankan berbunga, daun-daunnya pun hampir tidak ada.
(f) Beberapa pohon tanaman hias di halaman rumahku tidak mau berbunga.

Susunan kalimat yang benar sehingga menghasilkan teks deskripsi yang padu adalah ....
A. (c)-(b)-(a)-(d)-(f)-(e)
B. (f)-(e)-(a)-(c)-(b)-(d)
C. (c)-(a)-(b)-(d)-(e)-(f)
D. (f)-(e)-(d)-(c)-(a)-(b)

51. Penggunaan kata depan yang tidak tepat terdapat pada kalimat ....
A. Untuk pergi ke sana kita harus menggunakan ojek.
B. Saya hanya bisa menyaksikan kejadian itu dari sini.
C. Sejak saat itu ia tidak pernah datang ke rumahku.
D. Di hari Minggu saya berencana untuk bertamasya.

52. Sepeda memiliki magnet bagi banyak orang. Bukan hanya anak-anak yang menggemari sepeda, para remaja, orang dewasa usia produktif hingga orang-orang yang sudah beranjak tua senang bersepeda. Bahkan, kini sepeda sudah menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat perkotaan.

Simpulan isi paragraf tersebut adalah ....
A. Sepeda digemari oleh berbagai lapisan masyarakat.
B. Sepeda sebagai alat transportasi modern.
C. Sepeda bermanfaat bagi kesehatan masyarakat.
D. Sepeda dapat dijumpai di mana pun

53. Kalimat berikut yang menggunakan kata depan adalah ....
A. Kegiatan tersebut akan dihadiri siswa sekecamatan Tanjung Redeb.
B. Kelima anaknya sedang asyik bermain kelereng.
C. Hari ini ayah dan ibu akan pergi mengunjungi nenek di Bandung.
D. Penerimaan karyawan baru telah selesai dilaksanakan.

54. Pantai Sari Dewi adalah surga tersembunyi yang ada di Kota Bandar Karang, tepatnya di wilayah Kota Baru. Pantai ini memiliki pemandangan yang sangat indah karena langsung berhadapan dengan Samudra HIndia. pasirnya yang putih dan airnya yang berwarna biru memanjakan mata bagi pengunjungnya. Puluhan batu karang yang tegap nebghadap ke arah lauatan seakan-akan bertarung dengan ombak yang cukup besar menghantam dirinya terdapat di pantai ini.

Pantai Sari Dewi juga memiliki area diving yang sangat menarik. Selain itu, mereka juga menawarkan berbagai macam olah raga air seperti speed boat, banana boat, dan masih banyak objek lain yang sangat mengasyikan. Tempat wisata ini dikelola dengan profesional. Mereka menyewakan tempat penginapan yang sangat cantik dengan pemandangan lautan yang luar biasa.

Wahana olahraga yang ditawarkan di objek wisata Pantai Sari Dewi adalah ....
A. diving, spead boat, banana boat

B. banana boat, spead boat, water boat
C. diving, spead boat, water boat
D. diving, banana boat, water boat

55. Penggunaan kata depan ke yang tepat terdapat pada kalimat ....
A. Ayah memberi uang ke adik untuk membeli buku.
B. Ibu sedang mengantar adik ke sekolah.
C. Asep mengirim surat itu ke ibunya.
D. Surat dari paman sudah diberikan ke ayah.

56. Molly sangatlah manja. Hampir tiap malam, Molly tidur diujung kakiku. Sebelum kuelus-elus, dia selalu menggangguku. Kalau waktunya makan, dia berputar-putar di depanku sambil mengibas-ngibaskan telinganya yang panjang. Mulutnya berkomat-kamit seperti orang sedang berdoa. Kemanjaannya membuat aku selalu rindu.

Aspek yang dideskripsikan itu berkenaan dengan ....
A. sifat tokoh
B. lingkungan tokoh
C. fisik tokoh
D. kehidupan tokoh

57. Kata berimbuhan di bawah ini yang benar adalah ....
A. menyuci
B. mempesona
C. memesona
D. mengkarantina

58. Lembah Harau yang terletak di Kabupaten Lima Puluh Kota, Provinsi Sumatra Barat merupakan jurang berdiameter mencapai 400 meter. Lembah Harau terkenal dengan keindahannya yang memukau. Tebing-tebing granit menjulang tinggi berbentuk unik mengelilingi lembah. [...] Sejak memasuki Lembah Harau, pengunjung sudah bisa menikmati pemandangan mengagumkan ini.

Kalimat deskripsi yang tepat untuk melengkapi titik-titik dalam paragraf tersebut adalah ....
A. Tebing Harau tidak kalah indahnya dengan Grand Canyon yang ada di Amerika Serikat.
B. Tebing granit ini menjadi salah satu daya tarik wisata di Provinsin Sumatra Barat.
C. Tebing-tebing granit terjal ini mempunyai ketinggian 80-300 meter.
D. Pengunjung sudah lama mengincar pemandangan ini.

59. Di bawah ini yang termasuk struktur teks deskripsi adalah ....
A. identifikasi, deskripsi bagian, simpulan
B. tesis, argumentasi, penegasan ulang
C. orientasi, komplikasi, resolusi
D. definisi umum, deskripsi bagian, deskripsi manfaat

60. Setiap nalam, berpuluh ribu tikus menyerbu desa-desa di Kecamatan Pracimantoro. Segala macam tanaman sampai pohon petai cina yang sudah tua, habis digerogoti tikus. Binatang piaraan seperti ayam, kambing, dan sapi, tidak luput dari serangan tikus yang ganas itu. Apalagi, bahan makanan. Memang itu yang dicari. Habis tandas ditelan tikus. Bahkan, penduduk beberapa desa terpaksa diungsikan karena ketakutan. Sampai sekarang, masih ada orang yang tidak mau pulang ke kampung halamannya.

Objek yang digambarkan pada teks deskripsi tersebut berkenaan dengan ....
A. peristiwa
B. tempat
C. orang
D. keadaan waktu

61. Perhatikan petunjuk pemakaian minyak kayu putih berikut!
1) Oleskan minyak kayu putih ke bagian yang diinginkan
2) Tutuplah botol dengan menekan tutup botol dan putar ke kanan
3) Tuangkan sedikit minyak kayu putih ke bagian telapak tangan
4) Bukalah tutup botol dengan cara menekan tutup dan putar ke kiri

Urutan petunjuk pemakaian minyak kayu putih yang benar adalah ....
A. 4-1-3-2
B. 3-4-1-2
C. 4-3-1-2
D. 3-1-4-2

62. Pemerintah Kabupaten Probolinggo menawarkan paket wisata erupsi Gunung Bromo. Penawaran ini diciptakan demi meningkatkan jumlah wisatawan yang berkunjung, sekaligus memberikan jaminan bahwa gunung setinggi 2329 m dari permukaan laut tersebut aman dikunjungi meski berstatus siaga. Nantinya, wisatawan bisa menikmati pemandangan eksotis Gunung Bromo dari kejauhan. Penawaran paket wisara ini juga termasuk kegiatan menikmati hasil panen dan keeksotisan matahari terbit.

Teks di atas membahas tentang ....
A. Penawaran paket wisata erupsi Gunung Bromo
B. Pemandangan eksotis Gunung Bromo
C. Keindahan Gunung Bromo
D. Kebaikan hati Pemerintah Kabupaten Probolinggo

63. Dahulu, hutan di sekitar kampung kami sangat lebat. Di sana hidup berbagai jenis tumbuhan dan hewan. Hutan itu juga merupakan sumber kehidupan masyarakat. Akan tetapi, sekarang hutan tak selebat dahulu. Bahkan, sebagian besar telah berubah menjadi perkebunan dan pemukiman penduduk.

Kalimat utama teks tersebut adalah ....
A. Merupakan sumber kehidupan masyarakat.
B. Dahulu, hutan di sekitar kampung sangat lebat.
C. Di sana hidup berbagai jenis tumbuhan dan hewan.
D. Telah berubah menjadi perkebunan dan pemukiman penduduk.

64. Yang Bukan ciri-ciri dari teks deskripsi adalah ....
A. Membuat pembaca atau pendengar merasakan sendiri atau mengalami sendiri
B. Penutup Kesimpulan atau penegasan hal-hal yang penting.
C. Menggambarkan atau melukiskan sesuatu
D. Penggambaran dilakukan sejelas-jelasnya dengan melibatkan kesan indera

65. Keaadaan hutan yang memprihatinkan harus segera mendapat penanganan. Bencana yang terjadi akibat kerusakan hutan harus segera diakhiri. Masyarakat harus bahu-membahu untuk mengembalikan kesuburan hutan yang tersisa. Pemahaman atas pemeliharaan lingkungan harus ditanamkan kepada setiap orang, baik di lingkungan keluarga, sekolah maupun masyarakat luas.

Ide pokok teks tersebut adalah ....
A. Penanganan hutan yang memprihatinkan
B. Hutan yang berubah menjadi pemukiman
C. Bencana alam di hutan
D. Masyarakat membutuhkan hutan

66. Cagar Alam Rawa Dano menawarkan panorama alam yang exsotis. Rawa Dano merupakam area danau, rawa-rawa, dan hutan rimbun. Tempat ini masih terlihat asri dan indah karena masih banak pepohonan. Kabut dan pemandangan hijaunya Rawa Dano mampu membuat orang yang melihat terpesona. Pada sore hari ketika matahari meredup yang terlihat adalah kabut putih menyelimuti danau. Di tempat ini bisa dijumpai jenis reptilia, seperti kadal dan ular.

Ide pokok teks deskripsi tersebut adalah ....
A. Cagar Alam Rawa Dano merupakan habitat beberapa hewan reptilia
B. Cagar Alam Rawa Dano menawarkan panorama alam yang exsotis
C. Peran penting Cagar Alam Rawa Dano bagi masyarakat sekitar
D. Pesona alam di Cagar Alam Rawa Dano saat matahari tenggelam

67. Antonim kata negatif adalah ....
A. selektif
B. agresif
C. posesif
D. positif

68. Pola pengembangan teks deskripsi yang menggambarkan objek seperti kesan atau perasaan penulis sendiri adalah ....
A. Objektif
B. Observatif
C. Spasial
D. Subjektif

69. Pada suatu hari, Bawang Putih disuruh ibu tirinya mencuci Pakaian di sungai. Tiba-tiba ia mendengar suara minta tolong. Dia pun mencari asal suara tersebut. Ternyata, suara itu berasal dari seekor ikan mas yang tersangkut di kail pancingan. Bawang Putih segera membantu melepaskan kain itu. Setelah terlepas dari kail, ikan mas berterima kasih kepada Bawang Putih dan berjanji akan membantu pekerjaan Bawang Putih. Sejak saat itu mereka bersahabat. Diam-diam, hal tersebut diketahui Bawang Merah. Ia pun mengadukan hal itu kepada ibu tirinya. Akhirnya, ibunya menyuruh Bawang Merah menangkap ikan mas itu. Setelah ditangkap, ikan itu digoreng dan dimakan oleh Bawang Merah dan ibunya. Bawang Putih sangat sedih ketika mengetahui sahabatnya telah tiada.

Kesimpulan cerita di atas adalah ....
A. Bawang Merah mengadu kepada ibunya bahwa Bawang Putih mempunyai sahabat.
B. Bawang Merah dilarang bersahabat dengan ikan mas karena beda dunia dan wujud fisik
C. Bawang Merah iri kepada Bawang Putih karena Bawang Putih memiliki sahabat.
D. Bawang Merah dan ibunya sangat menyukai ikan mas sehingga mereka menangkap dan menggorengnya.

70. Apabila kata sapu ditambah imbuhan meN- akan menjadi ....
A. Menyapu
B. Memsapu
C. Mensapu
D. Mengsapu